Dua Siswa Ditinggal Ibunya, BPJamsotek Berikan Beasiswa Peringati Hari Pelanggan

Pendidikan225 views

Tual, Kabarsulselindonesia.com – Penyerahan santunan beasiswa kepada kedua siswa di SMA Terpadu Al-Ikhlas Tual dan SD Negeri Inpres Uwat Reyaan yang merupakan ahli waris dari Almarhumah Mursal Tupan (PT. Dafin Mutiara) diserahkan langsung oleh Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tual, M. Saleh Afif B dan didampingi Kepala Cabang Dinas Pendidikan Menengah, dan Pendidikan Khusus Kota Tual, Samsudin Rumaf dan Kepala Sekolah SMA Terpadu Al-Ikhlas Tual.

Penyerahan santunan beasiswa kepada penerima manfaat yang bertepatan dengan Hari Pelanggan Nasional (HPN) tahun 2022, kata Kepala BPJS Ketenagakerjaan cabang Tual, M Saleh Afif B, di Tual, Selasa, (06/09/2022).

“Hari ini kita menyerahkan beasiswa kepada salah satu siswa di SMA Terpadu Al-Ikhlas Tual, yang akan diberikan secara berkesinambungan sampai ahli waris atau anak tersebut lulus kuliah,” katanya.

Ia mengatakan, beasiswa akan diberikan secara berkesinambungan yakni SMA Rp3 juta per tahun dan kuliah mendapatkan langsung Rp12 juta per tahun.

“Kami berharap bantuan beasiswa ini dapat membantu adik- adik yang dalam proses pendidikan agar dapat berprestasi dalam dunia pendidikan,” katanya.

Saleh menyatakan, program ini menjadi bagian dari komitmen BPJAMSOSTEK hadir mewakili negara dalam memberikan tambahan kesejahteraan yang optimal kepada peserta dalam menerima hak dan kesejahteraannya.

“Kami harap dengan penyerahan santunan tersebut dapat menarik minat seluruh pekerja dan pemberi kerja akan pentingnya jaminan sosial ketenagakerjaan sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 2/2021,” katanya.

Kepala cabang Dinas Pendidikan Menengah, Samsudin Rumaf, menyampaikan terima kasih atas perhatian dan dukungan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tual bagi siswa di Kota Tual

“Kami berterima kasih atas perhatian bagi siswa kami, semoga ke depan BPJS Ketenagakerjaan lebih baik bekerja lebih eksis untuk melayani masyarakat,” katanya.

(MD)

Komentar