SHolekan Sebagai Ketua DPC Bamusi Kabupaten Jepara Periode 2023- 2028 Resmi DiKukuhkan

Jepara, Kabarsulsel-Indonesia.com; Dewan Pengurus Cabang( BAMUSI )Baitul Muslimin Indonesia yang merupakan Badan sayap partai PDI Perjuangan masa bhakti 2023 – 2028 hari ini resmi dikukuhkan dan dilantik oleh Ketua Partai PDI Perjuangan yang bertempat di kantor seketariat PDI Perjuangan Jl.MT  Haryono No 2 Bulu Jepara,Kecamatan Jepara,Kabupaten Jepara,Minggu 12 Maret 2023.

Acara  pelantikan dan pengukuhan DPC BAMUSI dimulai pukul 14.00 Wib sampai selesai itu dihadiri oleh Ketua Partai PDI Perjuangan H Andang Wahyu Triyanto S.E.M.M,Seketaris H Junarso,Para anggota DPRD dari partai PDI Perjuangan , Segenap pengurus  lainnya di tingkat kecamatan juga Jajaran Calon Pengurus BAMUSI kabupaten Jepara dan juga para Syber dan juga tamu undangan lainnya.

Ketua Partai PDI Perjuangan H Andang Wahyu Triyanto ,S.E.M.M dalam kata sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Calon Pengurus BAMUSI badan sayap partai PDI Perjuangan yang telah bersedia dan bergabung di PDI Perjuangan,karena maksud dan tujuan daripada dibentuk  badan sayap BAMUSI untuk membentuk para pengurus juga  anggota serta kader mempunyai akhlakul karimah atau budi pekerti yang luhur dan berkarakter,tugas kita selalu mendukung program program dan kebijakan pemerintah juga meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas untuk mengelola sumber daya alam untuk kesejahteraan rakyat atau kawula alit.” Tegasnya Andang.

Masih kata Andang bahwa banyak program pemerintah yang kita dukung seperti Program Indonesia Pintar,Memberantas HIV,Mengurangi dan memberantas Narkoba,Statting,Meningkatkan kesejahteraan kawula Alit.

Adapun sebagai Ketua Dewan Pengurus Kabupaten Jepara terpilih Baitul Muslimin Indonesia ( BAMUSI) Sholekan .S.E masa bhakti 2023- 2028  menyampaikan terima kasih kepada ketua Partai   PDI Perjuangan beserta jajaran pengurusnya dan juga semoga kami bisa amanah dan selalu patuh, berkomunikasi,berkolaborasi serta saling mensupport dan memenangkan pesta demokrasi atau pemilu tahun 2024 dan kita sama sama selalu memperjuangan dan membantu program dari Partai PDI Perjuangan yang selalu hadir di tengah tengah masyarakat yang membutuhkan.tentunya sesuai Visi dan Misi serta ADART Partai PDI Perjuangan dan ADART dari Baitul Muslimin Indonesia juga” imbuhnya Sholekan.

Acara pelantikan dan pengukuhan Dewan Pengurus Cabang Kabupaten Jepara Baitul Muslimin Indonesia ( BAMUSI) berjalan lancar serta sukses dan diakhir acara  dilanjutkan dengan foto bersama.

(Hani)

Komentar