Sangkala Dukung Upaya Peningkatan Sumberdaya Manusia Di Maluku

Ambon, Daerah, NEWS199 views

Ambon, Kabarsulsel-Indonesia.com;
Wakil ketua DPRD Provinsi Maluku, Asis Sangkala kepada wartawan di Gedung Islamic Center Waehaong, Sabtu 17/6/2023, mengatakan bahwa,  pihaknya mendukung upaya untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia.

” Iya Jadi kami mendukung semua upaya untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia kita di Maluku terutama di bidang sains teknologi dan tentu  berbasis pada nilai-nilai  spritual dan keagamaan, Kegiatan ini sangat kita dukung, “Ungkap Sangkala.

Kami mengucapkan selamat dan sukses kepada yayasan Cendika Ambon yang telah menyelenggarakan pendidikan berkualitas, imbuhnya.

Pemerintah dan semua pihak sebut Sangkala, harus berpartisipasi karena ini tanggung jawab pemerintah, masyarakat. Sebagai wakil rakyat kami juga selalu mengupayakan kontribusi yang bisa kami berikan dan kami menyambut baik,Walikota juga memberikan respon untuk membantu dia Yayasan Cendika Ambon, pungkasnya.

(Muhammat Nurlette)

Komentar