Dobo,Kabarsulsel-lndonesia.com. (Kepulauan Aru) – Dalam rangkah menyongsong HUT Jemaat GPM Sinar Kasih Dobo yang Ke-13 tepatnya pada tanggal 09 April 2025, Klasis GPM Pulau-Pulau Aru, menggelar jalan santai yang dimulai dari halaman Gereja Kalvari dan berakhir di Gereja Sinar Kasih, Senin pagi (7/4/2025).
Suasana teduh dan udara sejuk khas pagi hari menambah semangat para peserta yang antusias mengikuti kegiatan tersebut
Jalan santai yang di pimpinan langsung oleh ketua Majelis Jemaat GMP Sinar Kasih Pdt. Gerson G Romroma S.Th tersebut diikuti oleh seluruh Perangkat Pelayan Klasis GPM Pulau-Pulau Aru, Majelis Jemaat Sinar Kasih, serta warga gereja dari berbagai sektor pelayanan.
Para peserta melintasi jalur protokol Pemda Kabupaten Kepulauan Aru, menebar semangat dan sukacita di sepanjang perjalanan. Kebersamaan dan kegembiraan tampak jelas di wajah para peserta yang melangkah dengan penuh antusiasme. Kegiatan ini menjadi awal dari rangkaian perayaan HUT Jemaat yang juga dirangkaikan dengan pelayanan kepada Warga Gereja Profesi (WGP).
Memasuki usia ke-13, Jemaat GPM Sinar Kasih meneguhkan komitmennya untuk terus bertumbuh dalam pelayanan. Momen ini menjadi saat refleksi untuk kembali merenungkan kasih Kristus yang tak bersyarat, sebagai dasar utama dalam kehidupan bergereja dan bermasyarakat.
Selain kegiatan jalan santai, para peserta juga melakukan senam bersama di halaman gedung Gereja Sinar Kasih.
Usai kegiatan Senam, di lanjutkan dengan doa bersama. (S/M)
Komentar