PERKUAT LAYANAN KESEHATAN, KADISKES DAN KARUMKIT LANTAMAL IX SAMBANGI BPJS KESEHATAN KOTA AMBON

Ambon,Kabarsulsel-lndonesia.com. Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IX Ambon Brigadir Jenderal TNI (Mar) Suwandi, S.A.P., M.M., mengutus Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Lantamal IX dan Kepala Rumah sakit (Karumkit) RSAL dr FX Suhardjo dalam rangka memperkuat layanan kesehatan ke kantor BPJS Kota Ambon, Jalan Ir. M. Putuhena Wailela, Rumah Tiga, Kec. Teluk Ambon, Kota Ambon, Maluku. Senin (21/04/2025)

Setelah melaksanakan kunjungan ke beberapa Instansi Kesehatan di Wilayah Kota Ambon, kali ini Kadiskes Mayor Laut (K) drg. Slamet Riyadi, Sp.BM dan Karumkit RSAL dr. F.X. Suhardjo Lantamal IX Mayor Laut (K) dr. Mulyo Sugiarto, Sp.EM., K.D.M., sambangi Kantor BPJS Kesehatan Kota Ambon dalam rangka memperkuat layanan kesehatan serta memperkenalkan diri sebagai Kadiskes dan Karumkit yang baru. Pada kesempatan tersebut diterima oleh Kepala Cabang BPJS Kota Ambon bapak Harvi Hakim, S. Kom., M.M., AAAK.

Tujuan kunjungan kesehatan ini meliputi supervisi dan evaluasi layanan dengan menilai mutu dan standar pelayanan kesehatan yang diberikan di fasilitas kesehatan dan memastikan fasilitas kesehatan memenuhi ketentuan dan standar yang ditetapkan oleh Lantamal IX dan BPJS Kesehatan Kota Ambon

Kadiskes dan Karumkit dr FX Suhardjo Lantamal IX sekaligus melaksanakan pemantauan implementasi program JKN dengan melihat sejauh mana fasilitas kesehatan milik Lantamal IX yang sudah terintegrasi dalam Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan menyinkronkan sistem administrasi dan pelayanan antara Lantamal IX dan BPJS Kesehatan Kota Ambon.

Selain itu kunjungan ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi untuk bekerja sama memperkuat hubungan antara Lantamal IX, dengan BPJS Kesehatan Kota Ambon dengan menyusun strategi pengembangan fasilitas kesehatan agar dapat melayani prajurit, ASN Lantamal IX dan masyarakat dengan lebih baik.

Brigjen TNI (Mar) Suwandi menyampaikan “Kunjungan ini merupakan wujud komitmen kami untuk memperkuat sinergi antara TNI AL yaitu Lantamal IX Ambon dengan BPJS Kesehatan dalam hal penyelenggaraan layanan kesehatan yang berkualitas, khususnya bagi prajurit dan ASN Lantamal IX dan masyarakat,”.

Kadiskes Mayor Laut (K) drg. Slamet Riyadi, Sp.BM pada pembicaraannya mengatakan “Melalui kunjungan ini, kami berharap dapat menyerap informasi, berdiskusi secara terbuka, serta menjajaki peluang kerja sama yang lebih strategis dan operasional, agar layanan kesehatan bagi prajurit, ASN, serta masyarakat dapat berjalan lebih optimal,”.

Karumkit RSAL dr FX Suhardjo Lantamal IX Mayor Laut (K) dr. Mulyo Sugiarto, Sp.EM., K.D.M., juga menyampaikan “Kami percaya bahwa dengan kerja sama yang erat, berbagai tantangan yang dihadapi dalam penyelenggaraan layanan kesehatan dapat kita atasi bersama,”

(M.N)

Komentar