Kunjungi Kota Ambon Nasruddin Umar”, Siapa Yang Ingin Belajar Perdamaian Datang Ke Ambon.

Ambon,Kabarsulsel-Indonesia.com.  Dalam kunjungannya ke kota Ambon, Menteri Agama RI, Prof. Dr.KH Nasruddin Umar, menghadiri acara, Temu Lintas Agama yang diselenggarakan di Aula Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku pada Jumat (16/1/2026).

“Saya sangat bangga berkunjung ke tempat yang paling bersejarah dalam hidup saya ini karena tadi pagi bisa mengunjungi Pulau Banda yang mana di situ ada peninggalan sejarah yang sangat luar biasa bukan hanya satu, dua atau tiga tetapi satu desa, satu pulau disitu semuanya historikal,” ungkap Nasruddin Umar kepada awak media usai acara.

Menteri Agama mengaku akan mengusulkan kepada teman-teman bagaimana untuk memberikan perhatian khusus.

Ia juga mengatakan sangat menikmati betul suasana kota Ambon dimana pembangunannya sudah sangat maju dan luar biasa.

” 10 tahun yang lalu saya kesini sangat banyak perkembangan dan yang terpenting seperti tadi yang dikatakan oleh Pendeta bahwa, jangan datang ke Ambon lagi untuk mencari sejarah tentang konflik tapi belajar tentang perdamaian di Ambon,” ujarnya.

Nasruddin juga sangat terkesan karena pada malam ini hadir tokoh-tokoh lintas agama.

“kita berdiskusi secara terbuka dan alhamdulillah kita berada pada suasana kedamaian yang sangat luar biasa dan dihibur juga oleh artis-artis yang ada di kota Ambon ini,” tambahnya bersemangat.

Ditanyakan soal kota Ambon sebagai Barometer untuk toleransi lanjut Nasruddin, bukan untuk barometer tetapi sekaligus adalah laboratorium untuk perdamaian

” Siapa yang ingin belajar perdamaian datanglah ke Ambon,” pungkas Nasruddin.

(M.N)

Komentar