Maluku Tenggara, Kabarsulsel-Indonesia.com | Bulan Ramadhan menjadi momentum istimewa bagi umat Islam, termasuk bagi Warga Binaan di Lapas Kelas IIB Tual.
Dalam semangat kebersamaan dan pembinaan, Lapas Tual menggelar kegiatan buka puasa bersama di Masjid At-Taubah, Selasa (18/03/2025), yang dihadiri oleh pegawai lapas serta warga binaan.
Kegiatan ini tidak sekadar ritual berbuka puasa, tetapi juga menjadi ajang mempererat tali silaturahmi dan memberikan kehangatan kebersamaan di bulan penuh berkah.
Kepala Lapas Kelas IIB Tual, Nurchalis Nur, dalam sambutannya menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan yang berorientasi pada perubahan dan perbaikan diri bagi warga binaan.
“Acara ini bukan hanya sekadar buka puasa bersama, tetapi juga wujud kepedulian kami dalam mendukung pembinaan di Lapas Tual. Kami ingin warga binaan merasakan kedamaian, kebersamaan, serta semakin termotivasi untuk menjadi pribadi yang lebih baik,” ujar Nurchalis.
Suasana haru dan penuh kebersamaan terasa saat para warga binaan menikmati hidangan berbuka bersama petugas lapas. Dengan wajah yang penuh kebahagiaan, mereka menunjukkan antusiasme dalam menikmati momen kebersamaan yang jarang terjadi di balik jeruji besi.
Diharapkan, kegiatan seperti ini tidak hanya menjadi tradisi tahunan, tetapi juga mampu memberikan dampak positif dalam membangun mental dan spiritual warga binaan, sehingga mereka dapat kembali ke masyarakat sebagai individu yang lebih baik.
Komentar