Jepara, Kabarsulsel-Indonesia.com | Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kabupaten Jepara sukses menyelenggarakan Rapat Pimpinan Kabupaten (RAPIMKAB) pertama sekaligus Dialog Ekonomi pada Rabu, 13 November 2024.
Acara ini diadakan di Resto Maribu, Pengkol, Jepara, dan dihadiri oleh berbagai tokoh serta organisasi, termasuk dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Jepara.
Acara RAPIMKAB dihadiri oleh Ketua KADIN Jawa Tengah, Kasan Abdul Rojak, beserta jajaran pengurus KADIN dari beberapa daerah seperti Pati, Kudus, dan Demak.
Selain itu, hadir pula perwakilan dari FORKOPIMDA, OPD, dan berbagai organisasi seperti GOW, IPEMI, dan IWAPI, serta pasangan calon Bupati nomor urut 1 Gus Nung dan M. Iqbal, dan nomor urut 2 Witiarso Utomo dan Gus Hajar.
Kehadiran calon-calon pemimpin daerah ini memberikan kesempatan untuk mendiskusikan visi dan misi yang akan membawa perubahan bagi masyarakat Jepara.
Ketua Panitia RAPIMKAB, Tri Budi Cahyono, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang mendukung terlaksananya acara ini.
“Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah hadir dan mendukung kegiatan RAPIMKAB pertama ini. Semoga acara berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi Jepara,” ungkap Budi.
Dalam sambutannya, Ketua KADIN Jawa Tengah, Kasan Abdul Rojak, menekankan pentingnya kolaborasi antara KADIN dan stakeholder, termasuk pemerintah daerah dan sektor usaha.
“Kami berharap KADIN Kabupaten Jepara dapat terus berkomitmen dalam menjalankan tugas dengan amanah dan disiplin. Sinergi antara KADIN, pemerintah, dan pelaku usaha sangat penting untuk mendorong industri lokal agar semakin berkembang,” ujar Kasan.
Ketua KADIN Jepara, Andang Wahyu Triyanto, menjelaskan tujuan diselenggarakannya RAPIMKAB dan Dialog Ekonomi kali ini, terutama dalam merespon isu-isu utama industri permebelan di Jepara.
“Kami mengundang para calon Bupati dan Wakil Bupati untuk mendengar program kerja mereka, khususnya yang berkaitan dengan industri permebelan, pendanaan, dan dukungan terhadap UMKM. Untuk mewujudkan Jepara yang lebih maju, sinergi dan kerja sama dengan berbagai pihak sangatlah penting,” jelas Andang.
Bupati Jepara yang diwakili oleh perwakilan dari Dinas Perdagangan dan Industri Kabupaten Jepara menyampaikan dukungannya terhadap kepengurusan baru KADIN Jepara dan harapan agar kolaborasi ini dapat meningkatkan daya saing sektor industri di Jepara.
“Kami mendukung penuh dan siap bersinergi dengan KADIN demi memajukan industri lokal, terutama sektor mebel yang menjadi unggulan Jepara,” ungkapnya.
Usai acara, para peserta berfoto bersama dan dilanjutkan dengan diskusi mendalam bersama pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati untuk meninjau permasalahan yang dihadapi industri lokal, seperti perizinan, hak kekayaan intelektual, dan kemudahan layanan publik.
Harapannya, pertemuan ini dapat membuka jalan bagi terciptanya iklim usaha yang kondusif, peningkatan kesejahteraan masyarakat, dan kemajuan ekonomi Kabupaten Jepara.
Acara RAPIMKAB perdana ini membuktikan komitmen KADIN Jepara dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui kolaborasi yang solid antara pelaku usaha, pemerintah, dan masyarakat.









Komentar