Jelang Buka Puasa Kejari Fakfak Bagi Ratusan Paket Takjil

Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak Nixon Nikolaus Nilla Mahuse, S.H,. M.H. Bersama Ketua Ikatan Adhyaksa Dharma Karini Kejaksaan Negeri Fakfak Ny. Dian Nixon Berserta Seluruh Jajaran Pimpinan dan Staf Kejaksaan Negeri Fakfak Foto Bersama Sebelum Membagikan Ratusan Takjil | Foto Istimewah Kabarsulsel-Indonesia.com

Fakfak, Kabarsulsel-Indonesia.com; Kamis, [06/04] Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak Nixon N Nilla Mahuse, SH, MH didampingi oleh Ketua Ikatan Adhyaksa Dharma Karini Kejaksaan Negeri Fakfak Ny. Dian Nikson bersama Kasie dan Kasubag serta puluhan staf Kejaksaan Negeri Fakfak membagikan ratusan paket takjil di jalan Yos Sudarso tepatnya depan halaman kantor Kejaksaan Negeri Fakfak.

Kegiatan bagi-bagi takjil ini tentu dilakukan menjelang buka puasa di bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah. Pantauan Kabarsulsel-Indonesia.com sebelum ratusan paket takjil di bagikan, di dahului dengan kegiatan Tausi’ah Islamiyah yang bertempat di aula Kejaksaan Negeri Fakfak yang disampaikan oleh Ustad H. Mustaqfirin, S.Sos, M.Si.

Saat pembagian takjil berlangsung, terlihat beberapa kendaraan pengguna jalan langsung mengurangi kecepatan kendaraannya, untuk mengambil paketan takjil yang diberikan Kajari, Ketua IAD, para Kasi dan Kasubag serta beberapa staff Kejaksaan Negeri Fakfak yang ikut membantu bagikan takjil tersebut.

Dalam waktu kurang dari 30 menit sebanyak 200 paket takjil berhasil disalurkan Kejaksaan Negeri Fakfak kepada pengendara kendaraan bermotor yang melintasi depan Kantor Kejaksaan Negeri Fakfak

Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak, Nixon N. Nila Mahuse, SH.,MH., berharap melalui kegiatan bagi-bagi takjil yang dilakukan oleh Kejaksaan Negeri Fakfak selain sebagai wujud kepedulian dan berbela rasa dalam bulan Ramadhan 1444 hijriah, namun juga tentu bertujuan untuk mendekatkan Institusi Adhyaksa kepada masyarakat. Harap Kajari Fakfak Nixon Nikolaus Nilla Mahuse, S.H,. M.H.

Usai membagikan ratusan takjil, dilanjutkan dengan kegiatan buka puasa seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Fakfak. “Marhaban Ya Ramadhan 1444 Hijriah Selamat Merayakan Ibadah Puasa bagi saudara-saudari kaum muslimin dan muslimah.

 

(Red)

Komentar