Dinas Kominfotik Kab Wajo Memfasilitasi Acara Jumpa Pers

Uncategorized197 views

KSI Wajo. Bertempat di Cafe Acci Jl. Hj. A. Ninnong Selasa, (8/12/2020) telah diadakan acara Jumpa Pers yang difasilitasi oleh Dinas Kominfotik Kab. Wajo yang dihadiri oleh Kadis Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, dan Pertanahan Kab. Wajo Drs. Andi Pameneri, M.SI dan Kepala Badan Kesbangpol
Kab. Wajo Drs.H.Alamsyah, M.SI keduanya sebagai narasumber dan sejumlah awak media kurang lebih 50 orang dari berbagai media.

A. Pameneri dalam paparannya mengemukakan bahwa dinasnya memiliki anggaran pokok Rp. 265 M lebih tetapi dengan adanya Pandemi Covid -19 maka beberapa program dari APBN ditarik kembali ke pusat sehingga dana yang tersisa yaitu lebih kurang Rp. 140 M inilah anggaran yang kami kelola di tahun 2020.

Dalam melaksanakan tugas kegiatan terbagi kebeberapa Bidang misalnya Bidang Binamarga yang bertanggung jawab pada peningkatan konservasi pemeliharaan jalan dan jembatan.

Pembangunan jalan 60 ruas dengan total anggaran lebih Rp. 11 M dan peningkatan jalan lebih Rp. 53 M dan lain-lain pembangunan di beberapa lokasi yang menelan biaya dibawah Rp. 1 M.

Kemudian, Pemaparan yang kedua diantarkan oleh Kepala Badan Kesbangpol mengutarakan bahwa terkait dengan pembinaan organisasi kemasyarakatan hal ini melekat pada Kesbangpol.

Menurutnya, sudah banyak media yang bisa mengakses kegiatan pendampingan pembangunan.

Ditambahkan pula bahwa selama ini kami mengelola sistem bagaimana memudahkan teman-teman Ormas untuk mendaftarkan diri pada Kesbangpol, tetapi kenyataannya baru 7 ormas yang mendaftarkan diri.

Katanya pula saya mau gandeng Inspektorat untuk memberdayakan Ormas dan Pers.

Karena pentingnya pembinaan Ormas kami katanya sudah mengintervensi kebijakan Bapak Bupati Wajo dimana saya minta untuk diagendakan agar dirapatkan ditingkat Forkompinda Kab. Wajo untuk diberdayakan Ormas dengan berbagai wilayah tugas masing-masing dengan harapan jika Ormas lain yang masuk ke wilayahnya maka tentu yang punya wilayah bisa menyampaikan bahwa wilayah ini adalah pendampingan kami.

Jadi untuk tahun 2021 yang akan datang sudah bisa kita exen.

Selanjutnya dari beberapa awak media berlomba-lomba acung tangan untuk mengajukan pertanyaan dan tanggapan sekaitan dengan pemaparan dari kedua narasumber sehingga pembicaraan berjalan alot berlangsung sampai pukul 22.00 WITA malam tadi. (Arif)

Editor  : Noval Verdian 

Komentar