Bupati Maluku Tenggara Himbau Warga Jaga Stabilitas Keamanan Malam Pergantian Tahun 2025 dengan Refleksi Diri dan Nilai Toleransi

Maluku Tenggara, Kabarsulsel-Indonesia.com | Bupati Maluku Tenggara, H. Huwae, mengimbau seluruh masyarakat agar menjaga stabilitas keamanan dalam menyambut malam pergantian tahun 2025, dengan menciptakan suasana yang aman, damai, dan penuh rasa toleransi. Imbauan ini disampaikan dalam siaran pers yang berlangsung di Langgur pada Selasa, 31 Desember 2024.

Menurut Bupati Huwae, malam pergantian tahun adalah momen yang tepat untuk melakukan introspeksi diri, merenungkan dan melihat kembali berbagai peristiwa yang telah terjadi dalam hidup.

“Dengan melakukan refleksi diri, kita dapat memahami diri kita sendiri, baik kelebihan maupun kekurangan, agar dapat menjalani hidup dengan lebih baik di tahun 2025,” katanya.

Huwae menambahkan, refleksi diri ini adalah bagian dari gambaran hidup seorang dewasa, mengingat usia Kabupaten Maluku Tenggara yang kini telah menginjak 72 tahun.

“Saya yakin, tema Natal kita yang sejalan dengan semangat ‘Ain Ni Ain’ menjadi fondasi bagi terciptanya kehidupan yang lebih harmonis dan penuh kasih,” ujarnya.

Lebih lanjut, Bupati Huwae berharap, syukuran HUT Kabupaten Maluku Tenggara yang akan berlangsung malam ini dapat menjadi landasan filosofis untuk mewujudkan Maluku Tenggara yang damai dan berkualitas.

“Pesan moral ini harus diterima oleh seluruh warga, untuk menjaga nilai luhur budaya daerah sebagai sarana pemersatu,” ungkapnya.

Ia juga mengingatkan, momentum bulan Desember harus menjadi waktu untuk menumbuhkan kasih sayang dan kedamaian di antara sesama, guna mempererat solidaritas antar umat manusia.

“Penciptaan kedamaian ini harus dilakukan secara kolektif, dimulai dari tingkat ohoi secara berjenjang, bukan secara personal,” tambahnya.

Bupati Huwae mengajak semua lapisan masyarakat di Negeri Evav untuk turut berperan aktif dalam menjaga kedamaian dan keharmonisan di lingkungan masing-masing, demi mewujudkan Maluku Tenggara yang lebih baik dan penuh kedamaian di tahun 2025.

Komentar