Tual, Kabarsulsel-Indonesia.com | 21 Juli 2025 — Personel Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku kembali menunjukkan kesiapsiagaan mereka dalam menjaga keselamatan masyarakat melalui kegiatan Patroli Search and Rescue (SAR) di Pelabuhan Yos Sudarso Tual, Senin (21/07).
Patroli SAR yang digelar secara rutin ini menyasar lokasi-lokasi yang dinilai rawan terhadap potensi kecelakaan laut, salah satunya area pelabuhan yang menjadi simpul utama mobilitas penumpang dan barang di wilayah Maluku Tenggara.
Dalam kegiatan tersebut, tim SAR Brimob tidak hanya melakukan pemantauan terhadap situasi di sekitar pelabuhan, tetapi juga aktif berinteraksi dengan para penumpang.
Mereka menyampaikan imbauan tentang pentingnya kewaspadaan selama dalam perjalanan laut serta prosedur keselamatan dasar yang harus diketahui masyarakat pengguna transportasi laut.
Komandan Kompi 1 Batalyon C Pelopor, Iptu Dany Noya, menjelaskan bahwa patroli SAR ini merupakan bagian dari program siaga yang secara rutin dilakukan satuannya sebagai bentuk kehadiran negara dalam menjamin keselamatan publik.
“Patroli SAR ini bertujuan untuk menjaga kondusifitas kamtibmas sekaligus mengedukasi masyarakat terkait pentingnya keselamatan saat melakukan perjalanan laut. Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman, sekaligus siap jika terjadi keadaan darurat,” ujar Iptu Dany Noya.
Lebih lanjut, Dany menekankan bahwa kehadiran Brimob Polri melalui kegiatan SAR ini juga menjadi bentuk antisipasi terhadap berbagai potensi bencana, serta memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.
Kegiatan seperti ini diharapkan dapat terus dilakukan secara konsisten demi terciptanya budaya sadar keselamatan di tengah masyarakat, khususnya bagi mereka yang rutin menggunakan transportasi laut sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari.







Komentar