Fakfak, Kabarsulsel-Indonesia.com | Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Fakfak Dahlan Namudat yang akrab di sapa pace cikar mengatakan jika PKB Fakfak siap mengusung kadernya dalam Perhelatan Pemilu Kepala Daerah Bupati dan Wakil Bupati Fakfak periode 2024-2029.
Hal tersebut ditegaskannya kepada awak media dalam pembukaan pendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Fakfak pada senin, (22/04) di sekretariat PKB yang beralamat di jalan A. Yani samping kampus STKIP Nuuwar Fakfak mengatakan dalam rangka menciptakan suasana politik Fakfak yang elegan dan santun, serta membentuk konstelasi politik yang sehat maka tidak ada salahnya PKB mengusung dan menjagokan kadernya sendiri mengingat DPC. PKB Fakfak tidak krisis kader dan sosok yang bisa dijagokan dalam Pilkada Fakfak. Urai Dahlan.
Dahlan pun mengatakan jika politik di Fakfak ini tidak mesti selamanya monoton dan kaku melainkan harus pula bersikap terbuka dan fleksibel. Tandasnya.
Dia juga menuturkan jika PKB Fakfak tidak akan tinggal diam menyikapi dinamika Pilkada Fakfak yang tengah ada di depan mata, mengingat hasil pemilihan legislatif 2024 kemarin PKB Fakfak telah berhasil torehkan 2 kursi yang nota benenya merupakan hasil kerja dan kemenangan PKB. Urai pace Cikar.
Dahlan lantas memberi ruang kepada siapa saja yang ingin menawarkan PKB dipersilahkan namun tentunya harus pula di ingat bahwa PKB Fakfak tidak hanya menawarkan jasa untuk membesarkan orang, melainkan harus juga membesarkan kader partai. Tandas Dahlan.
Ketua PKB Fakfak juga membeberkan jika mesin partai telah bekerja maksimal, mulai dari kabupaten sampai ke tingkat kelurahan dan kampung, bahkan para relawan pejuang PKB pun telah memaksimalkan kerja mereka. Oleh karenanya dengan perangkat politik yang telah tersedia sudah waktunya PKB tidak menjadi penonton. Tandas Dahlan.
Pace Cikar pun menegaskan jika PKB memberi ruang kepada siapa saja, namun yang paling prioritas adalah Kader Partai. Oleh karenanya PKB siap jika ditawarkan berpasangan dengan siapa saja dan bahkan berkoalisi dengan partai apa saja. Namun tentunya tidak melupakan filosofi Fakfak Satu Tungku Tiga Batu yang merupakan semboyan kita bersama di Fakfak. Tandasnya.
Selanjutnya orang nomor satu PKB Fakfak ini mengatakan jika dirinya akan melakukan kominikasi dengan sejumlah Parpol di Fakfak dalam rangka penyamaan persepsi dan tujuan jangka panjang. Tutupnya.
Komentar