PAM Jaya Resmikan Spam Mookervaart

NEWS, Pemerintahan260 views

KSI DKI Jakarta – Direktur Utama PAM Jaya, Priyanto Bambang Herdowo meresmikan Spam Mokevart pada Senin (22/3/2021). Peresmian tersebut merupakan hari air sedunia ke 29 dengan tema ‘Menghargai Air.’

PAM Jaya sebagai BUMD yang bertanggung jawab untuk menyediakan layanan air bagi warga DKI Jakarta terus melakukan usaha untuk meningkatkan cakupan layanan sehingga warga yang belum terlayani dapat memperoleh haknya atas air sebagaimana diamanatkan UU Sumber daya air tahun 2019.

“ Spam ini merupakan yang pertama kali dengan memanfaatkan waduk dan kali yang tidak memenuhi syarat. Namun dengan kemajuan teknologi dapat diolah menjadi air minum. Ini merupakan upaya untuk memenuhi hak atas air,” ujar Priyanto dalam acara peresmian Spam Mookervaart, Senin (22/3/2021), di Jakarta.

Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA), Yusmada Faizal menjelaskan bahwa Spam Mookervaart merupakan bentuk kolaborasi dengan memanfaatkan waduk seluas 1,1 hektar dengan kedalaman 3,5 meter dengan kapasitas tampung 12.000 meter kubik.

“ Kami juga telah berhasil membangun di kepulauan seribu dengan teknologi yang sama dan telah beroperasi,” kata Yusmada.

Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran PD PAM Jaya karena telah berhasil membuat terobosan. Menurut Anies, menghargai air amat penting karena semua makhluk hidup memerlukan air.

“Saya berharap ini menjadi percontohan dalam memberikan pelayanan kepada publik. Ini menggambarkan bahwa teknologi jika dimanfaatkan dengan baik akan berguna bagi masyarakat,” pungkasnya. (Mega)

Komentar