TNI Berikan Pengobatan kepada Masyarakat di Perbatasan Papua

KSI Keerom – Pos Waris Satgas Yonif Mekanis 512/QY yang terletak di Kampung Banda, Distrik Waris, Kabupaten Keerom, memberikan pelayanan kesehatan, berupa bantuan pengobatan kepada Kritina May (41) masyarakat Kampung Banda yang datang ke Pos karena mengeluh sakit kepala dan demam.

Untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat di perbatasan merupakan kewajiban bagi TNI khusunya yang sedang melaksanakan pengamanan perbatasan, salah satunya dengan memberikan bantuan pengobatan kepada masyarakat yang sedang sakit baik yang datang ke Pos ataupun yang di datangi oleh anggota Pos ke kampung-kampung sambil menjaga keamanan di perbatasan.

Hal tersebut disampaikan oleh Dansatgas Yonif Mekanis 512/QY Letkol Inf Taufik Hidayat melalui rilis tertulisnya. Selasa (23/03/2021)

“Kami akan terus berupaya membantu masyarakat di perbatasan khususnya di bidang kesehatan, kami akan membantu semaksimal mungkin, tentunya sesuai dengan batas kemampuan yang kami miliki”, ucap Dansatgas.

“Seperti yang telah dilakukan oleh anggota kami di Pos Waris, ketika ada masyarakat yang datang untuk berobat ke Pos, anggota kami wajib menyambut baik serta memberikan bantuan pengobatan sesuai dengan keluhan yang dirasa” imbuhnya.

Kritina May (41) yang disambut baik dan diberikan pengobatan oleh Prada Akbar berterima kasih atas bantuan pengobatan yang telah diberikan, masyarakat menyampaikan bahwa merasa sangat terbantu dengan keberadaan anggota Pos yang ada di perbatasan.

“kami mengucapkan terima kasih kepada bapak TNI yang ada di Pos Waris yang sudah mau menerima dan membantu mengobati kami, berkat adanya Bapak TNI kami merasa terbantu seperti sekarang ini.” ucap Kristina May.(Pen Satgas Yonif Mekanis 512/QY)/Bsh

Komentar