Tual,Kabarsulsel-Indonesia.Com-Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Korps Brimob Polri, Personil Staf Batalyon C Dan Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa gotong royong di sejumlah tempat ibadah yang menjadi perhatian masyarakat Kota Tual,Senin, (3/11/2025).
Kegiatan gotong royong tersebut dilaksanakan di Masjid z-Zahra BTN Mahkota, dan Gereja Efata Jemaat Gpm Ohoitel Kampung Baru,Kota Tual
Bakti sosial di tempat-tempat ibadah itu bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi antara personil Staf Batalyon C Dan Kompi 1 Batalyon C Pelopor dengan tokoh agama dan masyarakat. Kegiatan ini juga menjadi simbol toleransi dan kerukunan antarumat beragama di Kota Tual.
Masyarakat Setempat menyampaikan apresiasi atas kegiatan tersebut dan mendoakan kesuksesan Brimob Polri di hari jadinya yang ke-80.
“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Staf Batalyon C Dan Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku karena telah melakukan bersih-bersih di Masjid kami. Semoga seluruh personil Brimob selalu diberikan kesehatan dalam melaksanakan tugas,”.
“Kami juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Korps Brimob Polri yang ke-80. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi kami semua jamaah Az-Zahra,”
Komandan Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku Kompol Rudi W.Muskitta,S.Sos,.S.H.,M.H menjelaskan bahwa kegiatan bakti sosial dilakukan di beberapa tempat ibadah, baik masjid maupun gereja, dengan membersihkan area sekitar seperti kamar mandi atau tempat wudu, lantai teras, dinding, kaca, hingga pemotongan rumput.
“Hari ini Staf Batalyon C Dan Kompi 1 Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku melaksanakan kegiatan bakti sosial di beberapa tempat ibadah, masjid dan gereja, dengan membersihkan sekelilingnya seperti kamar mandi/tempat wudu, keramik teras, dinding, kaca, dan pemotongan rumput,” jelas Kompol Rudi.
Ia menambahkan, kegiatan tersebut tidak hanya sekadar aksi sosial, tetapi juga bentuk pengabdian dan amal ibadah bagi personil Brimob.
“Semoga dengan pelaksanaan bakti sosial ini masyarakat dapat menjalankan ibadah lebih nyaman, karena tempat ibadah sudah bersih, rapi, dan indah,”
(Elang kei)









Komentar