Aimas, Kabarsulsel-Indonesia.com; Keluarga besar Polres Sorong melaksanakan ibadah perayaan Natal Oikumene dan Tahun Baru (NATARU), Jumat (5/1/2024), bertempat Hall De Hobard Aimas Hotel,Kabupaten Sorong.
Perayaan Natal dan Tahun Baru keluarga besar Polres Sorong yang mengusung tema “Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera Di Bumi (Lukas 2:14)” dan Sub tema “Dengan Semangat Kerendahan Hati Menyambut Kelahiran Kristen Melalui Peran Polri Presisi,Berintegritas,Mengasihi dan Melayani Guna Mewujudkan Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”.
Kapolres Sorong AKBP Yohanes Agustiandaru, SH, SIK, MH mengatakan saya merasa bersyukur bisa merayakan Natal dan Tahun Baru 2024 di tengah-tengah keluarga besar Polres Sorong dan Masyarakat Kabupaten Sorong.
“Semoga damai Natal dan Tahun Baru membawa semangat baru dan terus bersinergi dalam menjalankan tugas sebagai polisi yang damai, “ajak Kapolres
Seluruh anggota selalu bersikap rendah hati di tengah-tengah masyarakat, dengan tulus dan ikhlas dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri dan menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat sebagai mitra. Kita diharapkan mampu membangun kepercayaan dan kerjasama yang baik untuk menciptakan keamanan bersama dan landasan moral dalam melaksanakan tugas-tugas sehari-hari. Ungkapnya
Kapolres menambahkan mari kita bersama-sama berkomitmen untuk mewujudkan Pemilu damai menjaga keberagaman dan menghormati satu sama lain melalui semangat pelayanan yang tulus Mari kita bersama-sama menuju Indonesia maju yang adil sejahtera dan damai.
Ketua panitia Natal Oikumene dan Tahun Baru AKP. Leo Simanjuntak S.H dalam laporannya mengungkapkan ucapan terima kasih kepada Kapolres Sorong yang telah mendukung perayaan natal dan tahun baru bersama sehingga dapat berjalan lancar.
“Terima kasih kepada bapak yang telah mendukung dan hadir dalam perayaan natal ini walau dalam keadaan sibuk dapat hadir dalam acara perayaan natal. Terima kasih juga kepada seluruh personil yang telah membagi waktunya sehingga acara ini dapat terlaksana dengan sukses dan hikmat”. Pungkas ketua panitia
Komentar