Jepara, Kabarsulsel-Indonesia.com; Persiapan Launching Taman Desa Slagi telah dimulai dengan penyalaan pesta Kembang Api serta pelepasan penerbangan seratus (100) buah Lampion juga balon udara dari Sponsor H Nur Khamid dari Partai PKB juga pameran UMKM yang dilaksanakan di Taman Slagi Desa Slagi,Kecamatan Pakisaji,Kabupaten Jepara,Selasa 13/6/2023.
Acara Launching Taman Desa Slagi yang dimulai pada pukul 20.00 Wib sampai selesai itu di hibur dengan organ tunggal serta dihadiri oleh H Nur Khamid dari Partai Kebangkitan Bangsa ( PKB),Petinggi Desa Slagi Damam beserta jajaranya,Ketua BPD desa Slagi Soegiarto,Ketua PD IPEMI Kabupaten Jepara Evi Lutfiana,tokoh masyarakat desa Slagi,Babinsa desa Tanjung Joko,media juga tamu undangan lainnya.
Petinggi Desa Slagi Damam menyampaikan puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan anugerah kepada desa yang subur akan tanaman padinya juga sangat terkenal makanan khasnya tape dan batik juga selain tahu serta tempenya imbuhnya.
Masih kata Damam tujuan di buka Taman Slagi desa Slagi tentunya untuk memberikan kesempatan untuk masyarakat meningkatkan perekonomian khususnya desa Slagi semua kita rangkul
H Nur Khamid dari partai PKB juga mengharap desa Slagi bisa maju dan berkembang dengan baik karena letaknya yang Strategis tegas” Nur Khamid.
Acara Launching Taman Desa Slagi berjalan lancar dan sukses dengan disertai rasa syukur kepada Allah
(Hani)
Komentar