Diduga Lakukan Pungli SIM, Puluhan Mahasiswa Aksi di Depan Kantor Polres Palopo

Daerah313 views

KSI.PALOPO, – Puluhan mahasiswa melakukan aksi di depan Mapolres Palopo, Jumat 10 September 2021.

Para mahasiswa yang aksi ini menyorot dugaan pungli SIM yang meresahkan masyarakat kota Palopo.

Wakil Kordinator Lapangan Aksi, Muh Annas mengungkapkan, Kasat lantas Palopo telah beberapa kali berganti namun praktek-praktek dugaan pungutan liar ini masih kerap terjadi.

“Hal itu terbukti dari beberapa pengakuan masyarakat serta video yang sempat kami ambil dari teman kami inisial V yang jadi korban,” ungkapnya.

“Oleh sebab itu kami selanjutnya akan terus melakukan aksi demonstrasi meminta agar kasat lantas segera di copot, serta bersurat ke Polda untuk kemudian mencopot Kapolres kota palopo,” tambah Muhammad Annas.

Sementara itu Kasat Lantas Polres Palopo AKP Suryanto saat dikonfirmasi, Jumat (10/9/2021) via WhatsApp belum mengetahui hal tersebut. (*)

Komentar