Gerak Cepat Tim Basarnas Temukan Nelayan Yang Hilang Dengan Selamat

Peristiwa371 views

KSI. NIAS SELATAN, – Tim Basarnas Kabupaten Nias Selatan, berhasil menemukan seorang nelayan, yang sempat dikabarkan menghilang.

Nelayan yang sempat hilang tersebut atas nama Talizohahau Buulolo (65), ditemukan dengan selamat di daerah Gosong wilayah Teluk Dalam, Rabu 8 September 2021.

Awalnya, pihak keluarga menyampaikan kabar ini kepada Kepala Desa, sebab Talizohahau Buulolo (TB) yang telah seharian berangkat melaut namun belum juga kembali.

Menurut pengakuan keluarga, TB yang berangkat sedari Senin (6/9/2021), harusnya telah kembali kerumah pada Selasa (7/9/2021) pagi, namun dirinya belum juga kembali.

Setelah mendapatkan laporan dari keluarga, Kepala Desa menghubungi tim Basarnas agar segera melakukan pencairan.

“Berkat usaha masyarakat dan Tim Basarnas dengan menggunakan 2 perahu, dan pencairan hingga sore hari, akhirnya kita menemukan TB,” ujar Kepala Desa, Samarudin.

Sementara itu, TB yang dimintai keterangannya, mengungkapkan saat sedang melaut, dirinya dihantam oleh badai, sehingga perahu yang dikendarai terbalik.

“Saat itu saya sedang memasang jaring penangkap ikan pada malam hari, pada saat itu juga saya dihantam oleh badai yang menyebabkan perahu saya terbalik. Saya perkirakan di antara pukul 20.00 Wib hingga pukul 21.00 Wib,” ujarnya dengan nada sedih.

TB juga menambahkan, dengan modal papan perahu doa, dirinya dapat bertahan dari badai tersebut.

“Saya berterima kasih dan keluarga saya menyampaikan berterima kasih atas bantuan pertolongan yang telah dilakukan kepada saya, Tim SAR maupun juga Pemerintah Desa dan masyarakat, tidak ada balasan dari kami hanya Tuhan yang membalas kepada kalian, sebab tanpa kalian saya tidak bisa Bertemu kepada keluargaku,” (Alex)

Komentar